Home > Regional

Waspada, Dua Daerah Di Jatim Ini Berpotensi Dilanda Hujan Lebat

Secara umun, suhu udara di wilayah Jawa Timur berkisar antara 15 hingga 34 drajat selsius dengan kelembapan udaraantara 45 hingga 95 persen
Banjir di Kota Surabaya (ilustrasi). Foto Dok. Humas Pemkot Surabaya
Banjir di Kota Surabaya (ilustrasi). Foto Dok. Humas Pemkot Surabaya

SEKITARSURABAYA.COM, SURABAYA -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kelas I Juanda memperkirakan cuaca di Jawa Timur (Jatim) pada Senin (24/6/2024) didominasi cuaca cerah.

Namun demikian, ada dua daerah yang masih berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang. Dua daerah yang dimaksud adalah Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Lumajang.

"Waspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada siang hingga sore hari di wilayah Probolinggo dan Lumajang," dikutip Sekitarsurabaya.com dari laman resmi BMKG Kelas I Juanda.

Selain itu, ada beberapa daerah di Jatim yang juga berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang. Yakni Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Blitar, Jember, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Mojokerto, Sumenep, dan Kota Batu.

Secara umun, suhu udara di wilayah Jawa Timur berkisar antara 15 hingga 34 drajat celsius dengan kelembapan udara antara 45 hingga 95 persen.

Selanjutnya, untuk arah angin dominan dari timur menuju tenggara dengan kecepatan antara 5 hingga 30 kilometer per jam.

× Image